Experience & Leisure
Seiring berkembangnya dan semakin majunya sebuah peradaban moderen seperti saat ini dan akan datang, perubahan demi perubahan menyangkut kebiasaan serta gaya hidup masyarakat juga menunjukkan kecenderungan mengalami pergeseran yang lebih dinamis, pragmatis bahkan pengakuan akan eksistensi serta aktualisasi diri menjadi sebuah rangkaian yang tidak bisa ditinggalkan begitu saja.
Sifat dasar manusia yang ingin mencari sebuah pengalaman, pengakuan dan aktualisasi diri, menjadi sebuah kebutuhan primer dan utama ditengah hiruk pikuknya kehidupan bermasyarakat. Bahkan sebuah pengalaman dan eksistensi diri saat ini sudah menjadi sebuah aset yang tak ternilai harganya, serta menjadi sebuah budaya baru di tengah kehidupan tiap orang baik itu sebagai pribadi, dalam keluarga maupaun masyarakat.